Medan (SMA Namira), Senin(11/02), SMA Namira telah melaksanakan perjalanan study tour ke Universitas Islam Antarbangsa (UIAM) atau dikenal juga denga International Islamic University Malaysia (IIUM) pada tanggal 31 Januari 2019.
Kunjungan tersebut adalah bagian dari rangkaian kegiatan study tour SMA Namira ke dua negara, Malaysia dan Singapura pada tanggal 29 Januari - 1 Februari 2019.
Dalam kunjungan ke UIAM siswa dan rombongan dipandu oleh beberapa mahasiswa Indonesia yang tergabung dalam PPI (Persatuan Pelajar Indonesia). Rombongan diajak berkeliling kampus dan mendapat informasi dan wawasan tentang dinamika belajar di Malaysia.
Dari kegiatan ttudy tour inidiharapkan mampu memberikan wawasan internasional kepada para siswa terutama yang berkaitan dengan perkembangan budaya dan pendidikan di luar negeri.
Dokumentasi Lainnya KLIK DISINI
M23
KOMENTAR